Damar Banten— Gubernur Banten Andra Soni meresmikan jalan poros desa yang menghubungkan Desa Sindang Asih, Badak Anom, dan Daon di Kecamatan Sindangjaya, Kabupaten Tangerang, Senin (19/1/2026), melalui Program Bangun Jalan Desa Sejahtera (Bang Andra).
Jalan sepanjang 1.300 meter dan lebar 4 meter itu menjadi akses utama warga menuju sekolah, fasilitas kesehatan, serta lahan pertanian. Sebelumnya, ruas jalan tersebut rusak selama hampir 20 tahun dan kerap menyulitkan aktivitas masyarakat.
Andra Soni mengatakan pembangunan infrastruktur desa merupakan bentuk kehadiran pemerintah dalam memberikan pelayanan dasar dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat.

Selain jalan, Pemprov Banten juga akan menindaklanjuti penanganan irigasi untuk mendukung sekitar 500 hektare sawah produktif di wilayah tersebut melalui koordinasi lintas sektor.
Kepala Dinas PUPR Provinsi Banten Arlan Marzan menyebut proyek senilai sekitar Rp6,1 miliar itu rampung pada Desember 2025 dan menjadi bagian dari realisasi Program Bang Andra tahun 2025 yang membangun 61 ruas jalan desa dan satu jembatan di Banten.
Sementara itu, Kepala Desa Badak Anom Muhamad Sanwani mengapresiasi pembangunan jalan yang dinilai meningkatkan aktivitas ekonomi dan mobilitas warga setelah dua dekade mengalami kerusakan.
Penulis : Owi

