Serang – Pengurus DPC Gerindra Kota Serang melaksanakan konsolidasi dan penguatan pada pengurus PAC, Anak Ranting hingga Sub Ranting se-Kota Serang.
Selain penguatan kepada pengurus, juga dilakukan pembagian sembako untuk seluruh pengurus PAC dan Anak Ranting di 6 Kecamatan yang dilaksanakan sejak Sabtu (23/4) hingga Minggu (24/4).
Dalam kegiatan itu, DPC Partai Gerindra Kota Serang didampingi oleh Anggota DPRD Provinsi Banten Fraksi Gerindra, Encop Sopia, MA.
Ketua DPC Gerindra Kota Serang, Budi Rustandi mengatakan, kegiatan ini adalah bagian dari rutinitas partai Gerindra di setiap Ramadhan.
Lebih lanjut, Budi mengatakan, kegiatan ini dilakukan sebagai penyemangat untuk para pejuang partai yang dibawah.
“Ini bagian dari motivasi dan dukungan pengurus partai dari DPC hingga ranting,” ujarnya.
Ketua PAC Taktakan, Sri Mulyani megucapkan terimakasih kepada pengurus DPC Partai Gerindra Kota Serang dan Anggota Dewan Fraksi Gerindra atas bantuan yang diberikan.
“Terimakasih atas bantuan sembako ini semoga berkah untuk pengurus PAC dan pengurus ranting se-Kecamatan Taktakan,” ujarnya.
Penulis : Hamidah