Tes Terakhir Penentuan Atlet PON Banten

Menghadapi event Pekan Olah Raga Nasional (PON) XX, Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Banten terus mengedukasi dan membina para atlet dengan sangat ekstra. Hal itu dimaksudkan untuk mengetahui dan melihat progres kondisi fisik hasil atlet sebelum dipertandingkan di PON yang akan diselenggarakan di papua tahun ini.

Demikian dikemukakan  Ketua Bidang Pembinaan Prestasi (Binpres) KONI Banten, Hengky S Bremer saat menggelar tes parameter yang terakhir yang diadakan di Gor KONI Banten. Serang, Sabtu (27/03/2021).  Berdasarkan tes ini, KONI akan mengevaluasi fisik atlet, apakah ada peningkatan atau penurunan  dibandingkan hasil tes sebelumnya.


” Tes kali ini adalah tes terakhir, sekaligus penyeleksian. Kita belum lihat hasilnya: ada progres gak, ada peningkatan gak. Kalau misalnya tetap atau bahkan turun mungkin kita akan batalkan keikutsertaannya di PON Papua,” ujarnya.

Dituntutnya, atlet harus bisa meningkatkan VO2 Max, karena kondisi fisik adalah komponen yang pertama dan utama yang tidak boleh diabaikan oleh para atlet dari cabang olahraga apapun. Mengenai jumlah atlet yang akan diturnkan di PON XX Papua,  Hengky belum bisa memastikannya.  

Penulis: Yusuf Haetami

BERITA TERKAIT

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Tulis Namamu Disini

- Advertisement -spot_img

PALING SERING DIBACA

- Advertisement -spot_img

Terkini